Monday, December 17, 2018

Shortcuts Keyboard Penting di Microsoft Access

Kita tau bahwa windows dan aplikasi didalamnya mempunyai shortcut atau jalan pintas dengan key tertentu, seperti halnya juga dengan microsoft access yang merupakan bagian dari microsoft windows, sudah tentu memiliki shortcut atau jalan pintas tersendiri yang jika kita tau dan kita terapkan dalam pekerjaan akan sangat membantu.

Berikut ini adalah beberapa shortcut didalam Microsoft access yang perlu kita ketahui yang mungkin bisa membantu kamu saat bekerja dengan Microsoft access.

shortcut keyboard microsoft access

Shortcut Keyboard Untuk Microsoft Access:

  • Ctrl + N
  • Seperti aplikasi pada umumnya shortcut (cara cepat) Ctrl + N dipakai untuk membuat atau membuka file baru
  • Ctrl + O
  • Begitu juga dengan Ctrl + O shortcut (cara cepat) untuk membuka database yang sudah ada
  • Ctrl + W
  • shortcut (cara cepat) untuk menutup sebuah objek database yang sedang terbuka aktif
  • Ctrl + P
  • shortcut (cara cepat) untuk membuat perintah cetak objek database yang terpilih
  • Ctrl + S
  • shortcut (cara cepat) untuk menyimpan objek database yang sedang aktif
  • Ctrl + C
  • shortcut (cara cepat) untuk menyalin tulisan yang dipilih
  • Ctrl + X
  • shortcut (cara cepat) untuk Memindahkan tulisan yang dipilih
  • Ctrl + V
  • shortcut (cara cepat) untuk menempelkan tulisan yang di salin (Ctrl + C) dan atau di pindahkan (Ctrl + X) di tempan yang telah diinginkan
  • Ctrl + F2
  • shortcut (cara cepat) untuk membuka expression builder. Cara ini hanya bisa dilakukan pada saat berada di mode design view contoh ketika membuka query design view dan kursor sudah ada di field query.
  • Ctrl + F atau H
  • shortcut (cara cepat) untuk menemukan kata dan atau mengganti kata tersebut dengan kata yang diinginkan
  • Ctrl + A
  • Shortcut (cara cepat)untuk memilih semua records
  • Ctrl + Delete
  • Shortcut (cara cepat)untuk menghapus semua karakter yang ada disebelah kanan kursor. Misal tulisan Jakarta, kita akan menghapus tulisan 'arta' maka letakkan kursor diantara huruf 'k' dan 'a' lalu ketik CTRL + Delete maka tulisan arta akan terhapus dengan cepat.
  • Ctrl + Z
  • Shortcut (cara cepat) untuk membatalkan perintah sebelumnya
  • Ctrl + Shift + :
  • Shortcut (cara cepat) untuk menulis waktu saat ini dalam sebuah tabel database dan atau form view
  • Ctrl + Alt + Spasi
  • Shortcut (cara cepat) untuk menulis atau memasukkan nilai (default value) dalam sebuah tabel database atau form input. dengan catatan default value sudah kita tentukan sebelumnya pada table design.
  • Ctrl + +
  • Shortcut (cara cepat) untuk menambahkan dan menyimpan data baru ketika bekerja dalam mode form input
  • Ctrl + -
  • Shortcut (cara cepat) untuk menghapus current record.
  • Ctrl + End
  • Shortcut (cara cepat) untuk mengarahkan kursor ke field paling akhir ketika dalam keadaan mode datasheet atau form view
  • Ctrl + Home
  • Kebalikan dari Ctrl + End yaitu untuk mengarahkan kursor ke field paling awal pada saat dalam keadaan mode datasheet atau form view
  • Ctrl + F1
  • Shortcut (cara cepat) untuk menyembunyikan dan mempunculkan kembali ribbon
  • Alt + F4
  • Shortcut (cara cepat) untuk menutup aplikasi microsoft access
  • F7
  • Shortcut (cara cepat) untuk membuka kotak dialog Spellcheck
  • F12
  • Shortcut (cara cepat) menyimpan database yang sama dengan nama yang baru
  • F2
  • Shortcut (cara cepat) untk meng-Edit field yang dipilih sama seperti rename.
  • F4 atau Alt + Enter
  • Shortcut (cara cepat) untuk membuka atau menutup Property sheet ketika ada dalam mode design view
  • Tab
  • Shortcut (cara cepat) untuk berpindah ke arah sebelah kanan dalam sebuah field
  • Shift + Tab
  • Kebalikan dari Tab untuk berpindah ke arah sebelah kiri dalam sebuah field
  • Esc
  • Shortcut (cara cepat) untuk membatalkan perubahan dalam current field atau reccord dalam sebuah tabel atau form.
  • Alt + F8
  • Shortcut (cara cepat) untuk membuka menu add existing fields (field list) ketika dalam keadaan design fiew
Nah, itulah beberapa shortcut keyboard didalam microsoft access, semoga bermanfaat

author_image

Semua materi yang saya tulis di sini bukan bermaksud untuk menggurui tetapi saya hanya ingin berbagi secuil kemampuan dan pengalaman pribadi.
Semoga bermanfaat buat saya dan sobat

Show comments
Hide comments


EmoticonEmoticon